Sindojabar – Sebanyak 55 ribu kendaraan telah melintasi kawasan wisata Puncak Bogor pada Minggu (28/12/2025) untuk merayakan pergantian tahun.
KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ardian Novianto menyebutkan, arus kendaraan yang melintasi kawasan wisata puncak Bogor mengalami peningkatan sejak pukul 18.00 WIB.
BACA JUGA: Pembangunan Terintegrasi di Bogor Dipercepat, Jalur Alternatif Puncak Segera Dibangun
‘’Pada Minggu sore sekitar 30 ribu kendaraan lebih turun dari kawasan Puncak menuju Jakarta,’’ ujar Ardian kepada wartawan, Senin, (28/12/2025)
Akan tetapi ada sekitar 24 ribu kendaraan keluar dari gerbang exit tol ciawi atau dari Jakarta menuju arah Puncak yang kemunginan akan merayakan akhir tahun.
“Jadi totalnya itu adalah 55 ribu kendaraan namun itu juga tercounting dengan kendaraan roda dua yang diambil langsung dari jalur keluar pintu gerbang tol Ciami.
BACA JUGA: DPRD Jabar Dukung Pemanfaatan Aset Eks Bakorwil di Bogor Raya
Sedangkan untuk rekayasa arus lalu linytas Polres Bogor telah melakukan menerapkan one way dengan total selama 6,5 jam.
“Kurang lebih 6,5 jam, memang waktunya lebih lama dengan hari-hari yang lalu,” jelasnya.
Sedangkan untuk puncak arus balik itu sesuai dengan prediksi dengan analisa dari okupansi hotel yang menurun pada hari ini.
BACA JUGA: Peringati Sumpah Pemuda dan HUT Demokrat, Ribuan Pelari Siap Ramaikan AHY Run di Bandung
Selain itu berdasarkan data dari PHRI, tingkat okupansi hotel dari dua hari lalu berada di atas 50 persen. Dan kemungkinan tingkat hunian hotel dan villa akan terus bertambah.
Tingkat Okupansi Hotel di Kawasan Wisata Puncak Bogor
Pada Jumat lalu, okupansi hotel berada pada angka 63 persen dan Sabtu sekitar 74 persen.
‘’Sedangkan, pada Minggu (28/12) okupansi hotel menurun menjadi 38 persen,’’ujarnya.
BACA JUGA: Pemprov Jabar Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan Hadapi Puncak Musim Hujan
“Berarti sudah banyak pengunjung yang sudah meninggalkan kawasan wisata puncak ini,” tambahnya lagi.
Meski begitu, tingkat hunian ini kemungkinan akan mengalami penambahan ketika semakin dekatnya perayaan tahun baru.
BACA JUGA: Jabar Hadapi Dua Puncak Musim Hujan, BMKG Imbau Warga Waspada Bencana
Untuk saat ini berdasarkan pantauan langsung jalur kawasan sudah berangsur normal dan tingkat kepadatan masih dalam batas wajar.
Prediksinya kepadatan akan kembali mengalami peningkatan seiring dengan mendekati malam pergantian tahun. (yan)






